POSH Berikan Hadiah Mobil kepada Pelanggan
A
A
A
PUSAT Otomotif Sentra Harapan (POSH) yang terletak di kawasan bisnis Kota Harapan Indah, Bekasi, kembali menggelar beragam kegiatan.
Puncak acara menebar hadiah ratusan juta rupiah dalam kegiatan pengundian tahap ketiga, Minggu (29/3). Pengundian tahap ketiga ini menyusul sukses penyelenggaraan pengundian tahap pertama dan kedua yang telah dilaksanakan beberapa tahun lalu.
Pada momen yang spesial ini, POSH pun tak tanggung-tanggung menyebarkan kebahagiaan, khususnya kepada pelanggannya dengan memberikan hadiah undian berupa dua unit mobil, yaitu Mitsubishi Mirage dan Toyota Etios serta 1 unit motor Honda Scoopy.
“Kami gembira dapat kembali menggelar pengundian yang kali ini telah memasuki tahap yang ketiga. Sebagai Pusat Otomotif berkelas di wilayah Bekasi, POSH ingin selalu dekat kepada pelanggan setianya dengan memberikan nilai lebih,” ungkap Agus A Halim, pengelola POSH. Tak sekadar menyediakan produk-produk dan aksesori automotif seken berkualitas, juga memberikan pengalaman berbelanja automotif yang menyenangkan, khususnya bagi warga Bekasi dan sekitarnya.
“Tiap tahun kami memberikan hadiah undian berupa kendaraan dari brandautomotif berkelas sehingga kami ingin para pelanggan selalu menantikan kejutan menyenangkan yang kami hadirkan,” tambahnya. Untuk dapat mengikuti undian tahap ketiga ini masih menerapkan mekanisme yang sama dengan undian tahap sebelumnya.
Setiap pembelian mobil seken secara tunai atau kredit di seluruh showroomyang berada di POSH, konsumen berhak mendapatkan kupon undian guna memperebutkan hadiah bombastis yang disediakan. POSH merupakan lokasi penjualan automotif terbesar yang ada di Kota Bekasi.
Terdapat sekitar 175 showroomdengan ukuran bervariasi. Tempat ini merupakan destinasi bagi pencinta automotif untuk memenuhi kebutuhan kendaraan seken yang berkualitas baik yang berada di wilayah Bekasi khususnya dan Jabodetabek umumnya.
(wahyu sibarani)
Puncak acara menebar hadiah ratusan juta rupiah dalam kegiatan pengundian tahap ketiga, Minggu (29/3). Pengundian tahap ketiga ini menyusul sukses penyelenggaraan pengundian tahap pertama dan kedua yang telah dilaksanakan beberapa tahun lalu.
Pada momen yang spesial ini, POSH pun tak tanggung-tanggung menyebarkan kebahagiaan, khususnya kepada pelanggannya dengan memberikan hadiah undian berupa dua unit mobil, yaitu Mitsubishi Mirage dan Toyota Etios serta 1 unit motor Honda Scoopy.
“Kami gembira dapat kembali menggelar pengundian yang kali ini telah memasuki tahap yang ketiga. Sebagai Pusat Otomotif berkelas di wilayah Bekasi, POSH ingin selalu dekat kepada pelanggan setianya dengan memberikan nilai lebih,” ungkap Agus A Halim, pengelola POSH. Tak sekadar menyediakan produk-produk dan aksesori automotif seken berkualitas, juga memberikan pengalaman berbelanja automotif yang menyenangkan, khususnya bagi warga Bekasi dan sekitarnya.
“Tiap tahun kami memberikan hadiah undian berupa kendaraan dari brandautomotif berkelas sehingga kami ingin para pelanggan selalu menantikan kejutan menyenangkan yang kami hadirkan,” tambahnya. Untuk dapat mengikuti undian tahap ketiga ini masih menerapkan mekanisme yang sama dengan undian tahap sebelumnya.
Setiap pembelian mobil seken secara tunai atau kredit di seluruh showroomyang berada di POSH, konsumen berhak mendapatkan kupon undian guna memperebutkan hadiah bombastis yang disediakan. POSH merupakan lokasi penjualan automotif terbesar yang ada di Kota Bekasi.
Terdapat sekitar 175 showroomdengan ukuran bervariasi. Tempat ini merupakan destinasi bagi pencinta automotif untuk memenuhi kebutuhan kendaraan seken yang berkualitas baik yang berada di wilayah Bekasi khususnya dan Jabodetabek umumnya.
(wahyu sibarani)
(ars)